Kembangkan Talenta Digital, LINE Indonesia dan Dicoding Gelar Program Beasiswa LINE Developer Academy
LINE Developer Academy merupakan program beasiswa bagi warga negara Indonesia yang tertarik untuk belajar membangun LINE Chatbot dan LINE Front-end Framework. Program beasiswa ini diselenggarakan secara gratis dan terbuka tanpa syarat apa pun.